Sekilas Biografi WAKIL WALIKOTA TANGERANG

Sekilas Biografi WAKIL WALIKOTA TANGERANG

Menjadi Wakil Walikota Tangerang 2013-2018 mendampingi Walikota H Arief R Wismansyah bagi H Sachrudin adalah takdir Illahi yang membawanya karena untuk sampai bisa menduduki posisi orang nomor dua di Kota Tangerang diawali dorongan dan dukungan berbagai elemen masyarakat yang berdatangan ke rumahnya. 

Tentunya, dorongan dan dukungan itupun berkorelasi dengan hasil komunikasi intensif dirinya dengan Arief sebagai calon Walikota Tangerang dalam bagian proses menetapkan pasangan calon Walikota-Wakil Walikota Tangerang dalam Pemilukada Kota Tangerang 2013. 

Dalam proses kepastian penetapan pasangan Arief-Sachrudin, memang berdatangan puluhan orang berasal dari berbagai elemen masyarakat untuk mendorong dan mendukungnya menjadi calon Wakil Walikota Tangerang mendampingi H Arief R Wismansyah sebagai calon Walikota Tangerang, Juli 2013 lalu. Sekitar 50 orang menyatakan dukungan agar saya mendampingi Pak Arief di Pemilukada Kota Tangerang, katanya saat ditemui di rumahnya yang terletak di RT 01/RW 04 Kelurahan Poris Plawad, Kecamatan Cipindoh. 

Kedua faktor itulah yang membuat Sachrudin memutuskan menjawab dengan kesediaannya maju sebagai Wakil Walikota Tangerang mendampingi H Arief R Wismansyah. Pengalamannya selama menjadi pegawai negeri sipil selama ini dengan dua kali memimpin sebagai camat di dua wilayah berbeda, yaitu Camat Cipondoh dan Camat Pinang, menjadi modal sangat berharga dalam perjalanan karirnyalingkungan birokrasi kepemerintahan. 

Sebelum berkecimpng di lingkungan Pemkot Tangerang, Sachrudin sempat bertugas di lingkungan RS dr JB Sitanala, Tangerang. Selang beberapa tahun tepatnya di tahun 1996, takdir membawanya masuk ke lingkungan Pemkot Tangerang dengan posisi staf di Dinas Kesehatan Kota Tangerang. 

Kerja-keras dan keinginan untuk maju yang ditunjukkan dengan diambilnya kesempatan menimba ilmu di Fisip UNIS Tangerang jurusan administrasi negara yang kemudian mengembangkan potensi kepemimpinannya. 

Dari pengalaman dan ilmu yang dimilikinya itulah jabatan kepemimpinan wilayah mulai dipercayakan padanya. Dimulai sebagai lurah di Kelurahan Cipondoh Indah (2000- 2003) karir kepemimpinannya terus menanjak hingga menjabat Sekratris Kecamatan Cipondoh. 

Setelah menjabat Sekretaris Kecamatan Cipondoh yang dijalani sejak tahun 2003-2005 pada akhirnya jabatan Camat Cipondoh direngkuhnya menggantikan H Harry Mulya Zein yang dipromosi pada jabatan posisi yang lebih tinggi. 

Saat itu Sachrudin pun berhasil mengembangkan potensi yang ada di wilayah Kecamatan Cipondoh di tengah program pembangunan infrastruktur pendidikan yang besar-besaran di kecamatan oleh Pemkot Tangerang. Setelah itu, dia pun dimutasi menjadi Camat Pinang. Dasar kepemimpinan yang dimilikinya itupun akhirnya membawa wilayah baru sebagai pemekaran Kecamata Cipondoh itu menjadi kawasan yang berkembang di Kota Tangerang. 

Kemampuannya memimpin dan berkomunikasi serta dekat dengan masyarakat terus ditunjukkan. Terakhir, sejak menjadi Camat Pinang pada tahun 2009 lalu berbagai prestasi yang diraih Pemkot Tangerang, sebagiannya berasal dari wilayah tersebut. 

Gaya kepemimpinan yang santai, tegas dan disiplin diterapkannya. Selama kepemimpinannya sebagai camat, lingkungan kantor kecamatan di mana dia bertugas akan selalu tampak bersih dan hijau. Seringkali dia terlihat turun langsung berkeliling kantor hanya untuk melihat pekarangan. 

Sachrudin pun bukanlah tipe yang hanya bisa memerintah kepada stafnya, bahkan kepada petugas kebersihan. Pernah dia mengambil langsung gelas bekas air mineral yang tegeletak di salah satu pojok kantor Kecamatan Pinang dan kemudian memasukannya ke tempat sampah yang tersedia, Atau juga dia terlihat berbincang langsung dengan petugas kebersihan kantornya tentang letak pot tanaman. 

Tidak berbeda jauh dengan sikapnya saat berada di luar kantor dan membaur bersama warganya. Komunikasi yang akrab selalu terjadi saat itu. Itulah yang menjadi sekelumit cerita dari warga dan staf yang kemudian menjadi kepercayaan bahwa sosok Sachrudin tepat menjadi Wakil Walikota Tangerang.

IDENTITAS PRIBADI 
Nama : Drs. H. Sachrudin 
TTL : Tangerang, 06 November 1961 
Alamat : Jl. Panglima Polim No. 6 Rt. 001 Rw. 04, 
              Kel. Poris Plawad Kec. Cipondoh Kota Tangerang, Banten 
Jenis Kelamin : Laki-laki 
Agama : Islam 
Status Perkawinan : Menikah 
Nama Istri : Hj. Masturoh
Anak : 5 (lima) Orang 

RIWAYAT PENDIDIKAN 
1. SD Negeri 1 Cipondoh, Tangerang Lulus Tahun 1975 
2. SMP Negeri 1, Tangerang Lulus Tahun 1979 
3. SMA Pribadi, Tangerang Lulus 1982 
4. S1 Universitas Islam Syekh Yusuf (UNIS), Tangerang Lulus Tahun 1992 

RIWAYAT PEKERJAAN 
1. PNS Staf RS Sitanala, Tangerang (Tahun1993) 
2. Staf Dinas Kesehatan Kota Tangerang (Tahun 1996) 
3. Lurah Cipondoh Indah (Tahun 2000-2003) 
4. Sekretaris Kecamatan Cipondoh (Tahun 2003-2005) 
5. Camat Kecamatan Cipondoh (Tahun 2005-2009) 
6. Camat Kecamatan Pinang (Tahun 2009- 2013) 

RIWAYAT ORGANISASI 
1. Ketua Karang Taruna Cipondoh 
2. Ketua PK KNPI Cipondoh 
3. DPD KNPI Kota Tangerang 
4. Sekretaris Angkatan Muda Pembaharuan Indonesia (AMPI) Kota Tangerang 
5. DPD Lembaga Pemberdayaan Masyarakat (LPM) Kota Tangerang 
6. Ketua Badan Musyawarah (Bamus) Kota Tangerang 
7. Wakil Manajer Persikota Tangerang 8. Ketua Asosiasi Camat Kota Tangerang
8.  Ketua Asosiasi Camat Kota Tangerang
Sekilas Biografi WALIKOTA TANGERANG

Sekilas Biografi WALIKOTA TANGERANG


H. Arief Rachadiono Wismansyah, BSc.,Mkes. Lahir di Tangerang 23 April 1977. Arief kecil lahir di sebuah klinik bersalin sederhana milik orang tuanya di Karawaci, Kota Tangerang.Suatu tempat dimana jadi cikal bakal berdirinya Rumah Sakit megah bernama Sari Asih.Kelak,di kemudian hari putera ketiga dari Hj.Siti Rochayah dan H.Marsudi Haryoputro ini tampil sebagai pemimpin pada usia tidak lazim untuk ukuran orang Indonesia,yakni berumur 25 tahun.Sederet prestasi gemilang dalam mengembangkan perusahaan ini pun patut diberikan apresiasi kepada sang Presiden Direktur Rumah Sakit Sari Asih Group ini.Lewat karya emasnya,tercatat sudah ada 5 Rumah Sakit milik Sari Asih yang bertengger di wilayah Tangerang dan Serang.

Kedua orang tua Arief yakni H.Marsudi Haryoputro dan Siti Rochayah berasal dari kampung yang sama yakni Desa Jatijajar Gombong, Kebumen.Keduanya merantau ke Tangerang sejak tahun 1971 dan berhasil membuktikan diri menjadi orang jawa perantauan yang sukses di Tangerang.

Arief menghabiskan masa kecil sekolahnya di Tangerang dan Jakarta.Masa kecilnya sekolah di SD Negeri 6 Tangerang dan melanjutkannya di SMP Negeri 1 Tangerang.Dan ketika remaja memilih SMA 8 Jakarta untuk melanjutkan studinya disekolah yang tercatat sebagai SMA unggulan Nasional.Setelah lulus Arief langsung terbang ke Amerika dan memilih kuliah di Western Michigan University, USA untuk program studi engineering management dan meneruskan S-2 di Universitas Gadjah Mada dengan program Magister Management Rumah Sakit.

Jauh sebelum bermukim di Amerika Serikatuntuk studi,Arief layaknya remaja lain,adalah sosok pribadi yang gaul dan supel.Kegemarannya aktif di organisasi sekolah semacam Pramuka mampu mencetak seorang pribadi yang mandiri.Dimasa ini pula mulai bertumbuh benih kepemimpinan dan jiwa entrepreneurship-nya (wirausaha).

Pengalaman unik kerap jadi kenangan hidupnya. Ya,ketika ia harus memulai bisnisnya dengan menjual rotan untuk tongkat pramuka dan sewa menyewa sound system.Kelak,otak dagang dari suami Hj.Aini Suci ini pun tak hilang.Pernah,semasa kuliah di Amerika bisnis loper Koran sampai jualan mobil pun dilakoninya.Sikap ulet dalam berusaha ini menurun dari ayah dan ibunya yang asli Kebumen.

Layaknya putera sulung seorang pengusaha,ayah dari Salika Fatimah Ariane dan Muhammad Irfan Maulana ini tentu secara ekonomi dan pengakuan status social dimasyarakat sudahlah cukup.Tapi baginya prinsip hidup adalah sebuah perjuangan dan kerja keras jika hendak mancapai kata sukses.Dan ia pun kini tampil bersahaja dengan perangai yang ramah kepada siapa pun didekatnya.

Sejak kecil, Arief telah dibekali pandidikan dan pengetahuan agama Islam kepada kedua orang tuanya.Ia pun terus menggali dan berguru kepada para kyai dan ulama.Kehausannya akan pengetahuan Islam semain memperkokoh integritas dirinya sebagai muslim yang tidak hanya menjalankan segiatan spiritual,melainkan mewujudkan sikap peduli kepada sesame. Dan sebagai seorang CEO Rumah Sakit Sari Asih Group, Arief konsisten memasukkan nuansa pelayanan bernilai Islami kepada setiap pasien.Begitu juga dalam hubungan kerjanya dengan karyawan, Arief menganggap mereka adalah mitra yang satu sama lain saling membutuhkan. Hubungan kearifan selalu dicontohkan seperti halnya Nabi Muhammad SAW yang menjadikan setiap sahabat adalah teman.Kunci sukses yang ditanamkan oleh orangtua dalam dirinya adalah bagaimana senantiasa berjalan bersama Allah SWT dan mencontoh Rosulullah dalam setiap perbuatan.

Di usianya yang masih muda,yakni 32 tahun Arief sudah tampil dengan kematangannya sebagai pemimpin visioner. Pemimpin muda yang kini menjadi isu sentral yang diharapkan mampu mendorong terciptanya perubahan bangsa Indonesia kea rah yang lebih baik.Pemimpin yang mampu meneruskan perjuangan para pendiri bangsa demi mewujudkan cita-cita menuju masyarakat adil makmur dan sejahtera.

DAFTAR RIWAYAT HIDUP
Nama : H. ARIEF RACHADIONO WISMANSYAH, BSc., MKes
Tempat/Tgl Lahir : Tangerang, 23 April 1977
Alamat : Jl. Sinar Hati No. 1 Kel. Sukajadi, Kec.Karawaci, Kota Tangerang, Banten
Agama : Islam
Status Perkawinan : Sudah Kawin
Nama Istri : Hj. Aini Suci
Jumlah Anak : 4 (empat) orang

RIWAYAT PENDIDIKAN
1.  SD Negeri 6 Tangerang Lulus Tahun 1989
2.  SMP Negeri 1 Tangerang Lulus Tahun 1992
3.  SMA Negeri 8 Jakarta Lulus Tahun 1995
4.  S1 Western Michigan University USA Lulus Tahun 2000
5.  S2 Universitas Gadjah MADA Yogyakarta Lulus Tahun 2006

PENGALAMAN PEKERJAAN
1.  Presiden Direktur PT. Sari Asih Group
2.  Presiden Direktur PT. Sari Asih Aria Cemerlang
3.  Direktur PT. Sari Asih Putra Mandiri
4.  Direktur PT. Sari Asih Mangun Persada
5.  Komisaris PT. Sari Arya Putra
6.  Wakil Walikota Tangerang Periode 2008-2013



PENGALAMAN ORGANISASI
1.  Presiden Persatuan Mahasiswa Indonesia di Amerika
2.  Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI)
3.  Ketua Umum Yayasan Bintang Rahmah Tangerang
4.  Ketua Dewan Kemakmuran Masjid (DKM) Raya Al-Azhom 
5.  Ketua BNNKT (Badan Narkotika Nasional Kota Tangerang)
6.  Ketua Satuan Pelaksana (SATLAK) Penanggulangan Bencana Kota Tangerang
7.  Ketua Dewan Penasehat Gerakan Pemuda (GP) Anshor Kota Tangerang
8.  Ketua Dewan Penasehat FKUB, Ketua KOMINDA, Kota Tangerang, Ketua LKS Tripatrit Kota Tangerang
9.  Ketua RANHAM Kota Tangerang, Ketua Tim Koordinasi Penanggulangan Kemiskinan (TKPK) Kota Tangerang
10.Ketua Tim Penanggulangan Inflasi Daerah (TPID) Kota Tangerang, Wakil Pembina Cabang Gerakan Pramuka Kwartir Cabang Kota Tangerang
11.Mustayar NU Kota Tangerang, Ketua Majelis Pertimbangan Cabang (MPC) Partai Demokrat Kota Tangerang
16 TEMPAT WISATA DI TANGERANG YANG WAJIB DIKUNJUNGI

16 TEMPAT WISATA DI TANGERANG YANG WAJIB DIKUNJUNGI

-Tangerang merupakan salah satu Kota Besar di Indonesia. Kota ini merupakan penyangga Ibukota, disini merupakan salah satu sentra perindustrian di Indonesia. Sangat wajar sekali kalau kota ini memiliki perkembangan yang sangat pesat. 
Tangerang merupakan Kota Terbesar diBanten dan 3 terbesar di deretan Megapolitan JaboDetabek setelah Jakarta dan Bekasi. Selain menjadi sentra industri, Tangerang juga memiliki destinasi wisata yang sayang sekali untuk dilewatkan. Ada banyak tempat wisata di Tangerang. Kota ini menjadi salah satu tujuan wisata dari warga Jakarta dan sekitarnya. 
Tangerang Raya adalah sebuah kawasan di sebelah barat Jakarta, dengan luas sekitar 1.500 km2, dihuni oleh lebih dari 5 juta penduduk. Tangerang Raya saat ini terbagi menjadi 3 daerah otonom, yaitu Kabupaten Tangerang, Kota Tangerang dan Kota Tangerang Selatan. Jadi jangan bingung dengan tiga nama daerah ini ya, ada Kota, Kab, dan Tangsel. Kali ini Tempatwisataseru.com akan mengajak anda keliling ke tempat wisata di Tangerang.

16 TEMPAT WISATA DI TANGERANG YANG WAJIB DIKUNJUNGI

Setidaknya ada 16 Tempat Wisata di Tangerang yang Wajib Dikunjungi dari kami, jadi kalau anda berencana ke tangerang atau sedang di Tangerang jangan lupa mampir ke tempat-tempat seru dan asyik berikut ini:

1. TEMPAT WISATA PANTAI TANJUNG PASIR DI TANGERANG

Tempat Wisata Pantai Tanjung Pasir di TangerangTempat wisata di Tangerang yang pertama adalah pantai Tanjung pasir. Pantai ini menjadi salah satu destinasi wisata favorit di Tangerang, lokasinya berjarak sekitar 25 km di Utara Kota Tangerang.
Di pantai ini anda bisa mandi-mandi sepuasnya, dari sini anda juga bisa menyebrang menuju ke pulau seribu menggunakan perahu kayu yang cukup murah.
Pantai ini sangat cocok sekali untuk liburan bersama keluarga atau pasangan.

2. TEMPAT WISATA KULINER PANTAI TANJUNG KAIT DI TANGERANG

Tempat Wisata Kuliner Pantai Tanjung Kait di Tangerang
Pantai Tanjung Kait juga sangat terkenal di Tangerang, selain untuk bermain di pantai anda juga dapat menikmati sajian kuliner di pondok-pondok rumah makan di atas air.
Lokasinya berjarak sekitar 30 KM di utara Tangerang. Keunikan dari Pantai Tanjung Kait adalah desa nelayan yang menjorok ke laut dan dermaga bambunya.
Dengan adanya desa nelayan di Pantai Tanjung Kait, itu berarti anda bisa mendapatkan pengalaman wisata kuliner hidangan laut yang murah meriah. Anda dapat menikmati hidangan laut tersebut di rumah panggung yang berada di atas laut, sangat menarik. 

3. WISATA RELIGI MASJID AL-ADZOM DI TANGERANG

Wisata Religi Masjid Al-Adzom di Tangerang
Masjid ini menjadi salah satu destinasi wisata yang tidak boleh anda lewatkan.
Masjid Al-Adzom lokasinya terletak di Jalan Satria Sudirman, Tangerang. Berdiri di atas tanah seluas lebih dari 2 hektar dan mampu menampung lebih dari 15,000 orang, Masjid Al-Adzom adalah masjid terbesar dan termegah di Kota Tangerang.
Yang paling unik dari Masjid ini adalah bentuk kubahnya yang terdiri dari 5 kubah berwarna biru yang bertumpuk, di mana 4 kubah adalah sebagai penyangga, dan 1 kubah adalah sebagai kubah utama. 
Ketika malam hari tiba, masjid ini akan dipenuhi oleh cahaya lampu yang sangat indah sekali, mampirlah kesini untuk melaksanakan shalat.

4. OBJEK WISATA BENDUNGAN PINTU AIR SEPULUH DI TANGERANG

Objek Wisata Bendungan Pintu Air Sepuluh di Tangerang
Objek wisata di Tangerang yang menarik selanjutnya adalah pintu air sepuluh. Bendungan ini memiliki peran yang sangat vital sekali, merupakan peninggalan penajah Belanda dan dibangun pada 1927.
Lokasi Bendungan ini ada di Jalan Sangego, Kecamatan Karawaci, Tangerang. Sesuai dengan nama panggilannya, Bendungan Pintu Air Sepuluh memiliki sepuluh buah pintu air yang membendung dan mengatur Sungai Cisadane dengan lebar masing-masing pintu adalah sepuluh meter. Dengan pemandangan yang menarik dan udara yang sejuk, lokasi ini kerap kali dijadikan lokasi bermain anak-anak, kumpul-kumpul, memancing, dan menghabiskan waktu.

5. WISATA SERU KE MASJID PINTU SERIBU DI TANGERANG

Wisata Seru ke Masjid Pintu Seribu di Tangerang
Anda pasti pernah mendengar masjid lawang sewu? Masjid Pintu Seribu atau Masjid Agung Nurul Yaqin adalah sebuah Masjid di Tangerang yang dibangun di atas tanah seluas kurang lebih 1 hektar.
Didirikan oleh seorang keturunan Arab pada tahun 1978, lokasi masjid ini ada di Kampung Bayur Tangerang ini juga terdapat sebuah tasbih berukuran besar yang terbuat dari kayu. Masjid Pintu Besar sering dikunjungi wisatawan karena keunikan desain bangunan dan tasbih raksasanya. Wisatawan yang datang tidak hanya dari sekitar Tangerang saja, melainkan ada juga wisatawan dari luar negeri, biasanya dari Malaysia dan Brunai.

6. DESTINASI WISATA PULAU CANGKIR DI TANGERANG

Destinasi Wisata Pulau Cangkir di Tangerang
Destinasi wisata di Tangerang yang tidak boleh anda lewatkan selanjutnya adalah Pulau Cangkir. Namanya sangat unik sekali bukan? Lokasinya ada di Kecamatan Kronjo, Pulau Cangkir memiliki luas sekitar 2,5 hektar dan merupakan gabungan dari wisata bahari, wisata sejarah, dan wisata ziarah.
Di Pulau Cangkir terdapat sebuah makam yang merupakan makam dari Pangeran Jaga Lautan yang merupakan penyebar agama Islam di daerah ini. Tempat ini biasanya ramai dikunjungi pengunjung yang ingin berziarah ke makam tersebut.

7. OBJEK WISATA SITU CIPONDOH DI TENGERANG

Objek Wisata Situ Cipondoh di Tengarang
Situ Cipondoh atau dalam bahasa Indonesianya danau Cipondoh ini menjadi slaah satu objek wisata di Tangerang yang menarik untuk dikunjungi.
Lokasinya ada di Jalan Kyai Haji Hasyim Ashari, disini anda bisa memancing, bermain sepeda air, bermain miniatur kereta, bebek-bebekan, perahu, dan flying fox. Lokasi ini cocok sebagai tempat berpiknik keluarga yang memiliki anak kecil karena banyak pohon dan terdapat tempat bermain untuk anak-anak.
Danau ini sangat seru untuk liburan bersama keluarga atau teman-teman.

8. LIBURAN SERU KE MARCOPOLO WATER ADVENTURE DI TANGERANG

Liburan Seru ke Marcopolo Water Adventure di Tangerang
Marcopolo Water Adventure menjadi salah satu objek wisata di Tangerang yang wajib anda kunjungi. Anda bisa bermain air sepuasnya disini. 
Ada banyak jenis kolam permainan disini, seperti kolam arus, kolam terapi, kolam air terjun, kolam anak, kolam dewasa, kolam pusaran air, kolam perosotan, dan lain-lain. Fasilitas penunjangnya adalah restoran berbentuk kapal, ruang kesehatan, ruang ganti, tempat penyimpanan barang, pelampung, toilet, dan area parkir yang luas. Marcopolo Water Adventure berlokasi di Tangerang, Komplek Great Western.

9. TEMPAT WISATA KELUARGA OCEAN PARK WATER ADVENTURE DI TANGERANG SELATAN

Tempat Wisata Keluarga Ocean Park Water Adventure di TangerangSatu lagi wahana bermain air di Tangerang, yaitu Ocean Park Water Adventure. Lokasinya ada di Kecamatan Serpong, Tangerang Selatan. Ocean Park Water Adventure merupakan wahana permainan air yang berdiri dari tahun 2006.
Ocean Park Water Adventure sangat cocok bagi keluarga dengan segala usia karena selain kolam yang menyenangkan untuk orang dewasa, juga terdapat kolam yang menyenangkan untuk anak kecil. Kolam favorit saya adalah kolam dengan arus tenang sehingga dapat bersantai di atas pelampung dan menikmati suasana yang ditawarkan.

10. OBJEK WISATA TAMAN BUAYA TANJUNG PASIR DI TANGERANG

Objek Wisata Taman Buaya Tanjung Pasir di Tengerang
Di Tangerang juga terdapat penangkaran buaya yang cukup terkenal. Lokasinya ada di Kecamatan Teluk Naga, Tangerang.
Taman Buaya Tanjung Pasir adalah sebuah penangkaran buaya yang telah menjadi salah satu tempat wisata di Tangerang yang menarik untuk kita kunjungi.
Ciri khas dari Taman Buaya Tanjung Pasir adalah adanya sebuah patung buaya besar di tepi jalan. Buka sejak tahun 2002, kini Taman Buaya Tanjung Pasir sudah memiliki lebih dari 500 ekor buaya. Selain melihat buaya, anda juga dapat membeli produk buaya seperti tas dan dompet kulit buaya, bahkan anda juga dapat membeli telur buaya!

11. TEMPAT WISATA ALAM HUTAN KOTA BSD DI TANGERANG

Tempat Wisata Alam Hutan Kota BSD di Tangerang
Meskipun Tangerang merupajan kota Industri yang sangat padat, namun pemerintahnya berinisiatif untuk menjadikan kota ini kota hijau, terdapat hutan buatan di Tangerang yang terkelola dengan baik dan asyik untuk bermain atau sekedar jalan-jalan dan jogging.
Hutan Kota BSD 1 & 2. Berupa hutan buatan yang dikelola oleh perumahan BSD yang berada di dua lokasi. Hutan pertama berada di dekat Ocean Park sedangkan yang kedua berada di taman Tekno yaitu pada jalur menuju Parung, Bogor. Pada kawasan pertama, vegetasi yang tersedia tertutup rapat sehingga seolah kita berada di dalam hutan rimba lebat. di tempat rekreasi ini terdapat salah satu joging track terpanjang di Tangerang yang sering digunakan oleh pengunjung untuk berolah raga bersama keluarga. Sedangkan di lokasi kedua kombinasi hutan dengan sungai yang cukup indah dan sering digunakan sebagai obyek fotografi.

12. TEMPAT WISATA KELUARGA WATER WORLD CITRA RAYA DI TANGERANG

Tempat Wisata Keluarga Water World Citra Raya di Tangerang BaratWater World Citra Raya merupakan taman bermain air yang pas untuk liburan bersama anak-anak dan keluarga. Ada banyak sekali permainan disini.
Wahana ini ada di tengah pemukiman terbesar di Cikupa, Tangerang Barat. Tempat wisata ini menjanjikan hiburan dan sarana rekreasi yang nyaman dan menarik, untuk menikmati kesenangan tak terbatas. Water world Citra ini memang tidak terlalu besar dan suasananya sangat mirip dengan Atlantic Dreamland yang merupakan andalan pariwisata di Salatiga. Ukuran dan fasilitas kedua tempat ini memang tidak berbeda.

13. DESTINASI WISATA SERU KE KAWASAN LIPPO KARAWACI DI TANGERANG

Destinasi Wisata Seru ke Kawasan Lippo Karawaci di Tangerang
Anda hobi berbelanja? Atau anda mau liburan sambil belanja? Nah Lippo Karawaci menjadi tempatnya.
Disini anda bisa belanja sepuasnya. Kawasan eksotis di Tangerang ini, banyak yang menyebutkannya sebagai versi miniOrchard road, yang merupakan surga belanja di Singapura. Gedung apartemen, kampus, perkantoran dan Condominium yang menjulang di sela-sela pepohonan rimbun yang menjadikan obyek ini cukup sejuk. Jika menjelang malam, resto-resto dengan ribuan lampu LED siap menyambut kedatangan anda, dengan suasana open air yang sangat menarik.

14. TEMPAT WISATA BELANJA KAWASAN GADING SERPONG

Tempat Wisata Belanja Kawasan Gading Serpong
Selain lippo karawaci, Kawasan Gading Serpong juga  menjadi surga belanja di Tangerang. Pusat perbelanjaan megah (Mall SMS) dan kuliner super lengkap disediakan di tempat wisata yang modern di Tangerang ini.
Bahkan obyek terbaru bernama SDC merupakan lokasi yang asyik bagi pecinta gadget dan teknologi. Akses yang cukup mudah dari Tol Kebun Jeruk menjadikan kawasan ini sangat ramai dan cenderung macet saat akhir pekan dan hari libur. Dua perumahan mewah yaitu Summarecon dan Paramount menjadikan tempat bergengsi ini bukan sekedar pemukiman saja, melainkan juga memikirkan sarana rekreasi modern bagi pengunjung.

15. TEMPAT WISATA KULINER ENAK FLAVOR BLISS ALAM SUTERA DI TANGERANG

Flavor Bliss Alam Sutera. Kawasan ini juga memiliki basic sebagai perumahan mewah yang memberikan sarana rekreasi super lengkap. Selain mall megah @alam Sutera, di sini juga tersedia pusat kuliner lengkap yang bernama flavor Bliss. Resto-resto yang menyajikan masakan lezat baik makanan lokal maupun internasional ini menjadi kunjungan wisata kuliner utama warga Tangerang. Tempat menarik ini bahkan tidak pernah “tertidur” saat akhir pekan.

16. OBJEK WISATA KLENTENG BOEN TEK BIO DI TANGERANG

Objek Wisata Klenteng Boen Tek Bio di Tangerang

Ini adalah objek wisata di Tangerang yang terakhir dari kami. Keunikan dari Kelenteng Boen Tek Bio merupakan kelenteng paling tua yang ada di Tangerang sera diprediksi telah berumur lebih dari tiga abad.
Lokasi kelenteng ini ada di Jl. Bhakti No. 14, Pasar Lama Tangerang.  Sebelum memasuki Kelenteng Boen Tek Bio, kami disuruh Pak Satpam untuk mengisi buku tamu serta memberitahuan kami aturan di dalam kelenteng. Untuk aturan di dalam kelenteng tidak boleh masuk ke dalam area peribadahan serta tidak boleh melewati batas yang sudah ditentukan. 

YUK JALAN - JALAN KE KOTA TANGERANG